08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

ANRI Selenggarakan Ekspose Guide Arsip Soeharto, Titiek Soeharto Turut Hadir

ANRI Selenggarakan Ekspose Guide Arsip Soeharto, Titiek Soeharto Turut Hadir

27

Nov 18

ANRI Selenggarakan Ekspose Guide Arsip Soeharto, Titiek Soeharto Turut Hadir

Jakarta (27/11)- Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) melaksanakan Ekspose Penyusunan Guide Arsip Presiden Kedua RI: Soeharto di Ruang Serba Guna Noerhadi Magetsari. Putri keempat Presiden ke-2 RI, Siti Hediati Soeharto yang akrab dipanggil Titiek Soeharto juga turut hadir dalam acara ekspose ini. Ekspose ini diikuti peserta yang berjumlah 70 orang, berasal dari perwakilan beberapa instansi pemerintah tingkat pusat, perguruan tinggi negeri di wilayah Jakarta dan beberapa yayasan.
 
Titiek menyatakan bahwa arsip tentang Presiden Soeharto menjadi salah satu warisan yang memiliki nilai yang tinggi bagi anak cucu untuk mengambil pelajaran yang baik untuk keberlangsungan kehidupan berbangsa dan bernegara. Mewakili keluarga Presiden Soeharto, Titiek mengucapkan terima kasih kepada ANRI karena telah mengelola dan melestarikan rekam jejak perjalanan dan pengabdian Presiden Soeharto. “Kami menyambut baik dan bersedia mendukung ANRI dalam perunutan sejarah perjalanan Soeharto yang terekam dalam arsip. Kami juga yakin ANRI benar-benar menceritakan sejarah yang dilalui Pak Hartro, agar masyarakat mengetahui apa yang telah Pak Harto perbuat untuk bangsa ini, termasuk membagun dan memperkokoh pondasi bangsa Indonesia,” jelas Titiek.
 
Berkaitan dengan arsip Presiden Soeharto yang disimpan di ANRI, Deputi Bidang Konservasi Arsip, M. Taufik menyatakan bahwa ada banyak khazanah arsip yang berkaitan dengan Presiden Soeharto yang diestarikan di ANRI. Untuk bisa diakses, khazanah arsip tersebut harus diolah dan dibuatkan jalan masuknya, salah satunya dengan dibuatkan guide. Ekspose penyusunan guide ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan penyusunan guide yang menjadi salah satu medium untuk menghimpun saran dan masukan dari peserta dalam penyempurnaan penyusunan guide arsip.
 
Materi guide arsip ini merupakan hasil penelusuran arsip pada seluruh daftar dan inventaris arsip yang tersedia di unit layanan arsip (Ruang Baca) yang berkaitan dengan peristiwa penting masa pemerintahan Presiden Soeharto periode 1967-1998. Terdapat beberapa jenis arsip yang memiliki informasi tentang Presiden Soeharto, yaitu arsip tekstual, arsip foto, arsip film dan arsip video. Arsip tekstual yang terkait Presiden Soeharto berjumlah 363 nomor, arsip foto berjumlah 633 nomor serta arsip film dan video berjumlah 225 nomor. Adapun informasi dalam guide arsip Presiden Soeharto dikelompokkan ke dalam 8 (delapan) tema besar, yaitu: Presiden Soeharto dan Politik; Presiden Soeharto dan Pertahanan-Keamanan; Presiden Soeharto dan Ekonomi; Presiden Soeharto dan Pendidikan Kebudayaan; Presiden Soeharto dan Pemuda Olahraga; Presiden Soeharto dan Sosial; Presiden Soeharto dan Hukum; Presiden Soeharto dan Ilmu Pengetahuan Teknologi.
 
Arsiparis Madya ANRI yang juga selaku Koordinator kegiatan penyusunan guide arsip Presiden Soeharto, Wiwi Diana Sari menjelaskan bahwa bukan hal yang mudah untuk menyusun guide Presiden kedua RI ini, mengingat banyaknya khazanah arsip Presiden Soeharto di ANRI. Oleh karena itu untuk menghimpun masukan dan saran penyusunan guide, dalam sesi diskusi ini menghadirkan dua orang narasumber yaitu: Deputi Direktur Yayasan Damandiri, Soenarto Soedarno dan Direktur Pengolahan, Sarip Hidayat.
 
Selain membahas tentang pelestarian rekam jejak perjalanan Presiden Soeharto, Titiek juga menyampaikan bahwa diharapkan ANRI juga mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan dan kemajuan teknologi informasi saat ini. “ANRI mampu berperan dalam menjernihkan dan menyajikan informasi yang autentik kepada masyarakat,” ujar Titiek. Taufik juga menambahkan bahwa ANRI juga saat ini bersiap menghadapi era 4.0.

Bagikan

Views: 741