08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

EKSPOSE INVENTARIS ARSIP NAHDLATUL ULAMA 1952-1982

EKSPOSE INVENTARIS ARSIP NAHDLATUL ULAMA 1952-1982

20

Nov 14

EKSPOSE INVENTARIS ARSIP NAHDLATUL ULAMA 1952-1982

Jakarta-ARSIP. Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) bekerja sama dengan Nahdlatul Ulama (NU) menggelar Ekspose Inventaris Arsip NU 1952-1982. Acara diselenggarakan pada 20 November 2014 di Fave Hotel, Jakarta dan dibuka langsung oleh Deputi Bidang Konservasi Drs. M. Taufik, M.Si.

Tujuan terselenggaranya kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadikan arsip sebagai sumber data, informasi dan pengetahuan. “Mudah-mudahan kegiatan ini merupakan bagian dari pencapaian kesuksesan kita bersama untuk menjadikan arsip sebagai sumber data, informasi, pengetahuan, dan kearifan yang dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia dan dunia internasional”. ujarnya.

Pada acara ekspose kali ini, hadir sebagai pemapar Wakil Sekretaris Jenderal NU Abdul Mun’im Dz yang menjelaskan tentang Peta Kearsipan NU. Selanjutnya pembicara kedua Direktur Pengolahan Drs. Azmi, M.Si., yang membahas tentang Kebijakan Pengolahan Arsip NU di ANRI. Pembicara berikutnya Kepala Sub Direktorat Pengolahan Arsip Konvensional Setelah Tahun 1945 Dra. Retno Wulandari, M.Hum yang menceritakan mengenai teknik penyusunan inventaris arsip NU 1952-1982.

Inventaris arsip NU 1952-1982 berisi uraian informasi mengenai tugas dan fungsi  NU sebagai organisasi sosial keagamaan maupun politik seperti informasi tentang kesekretariatan, keorganisasian, keagamaan, sosial, perburuhan, pendidikan dan lain-lain.

NU merupakan salah satu pihak yang terlibat dalam masyumi, partai politik islam pertama di Indonesia, hingga 1952. Sebagai organisasi sosial keagamaan terbesar di Indonesia, khazanah arsip NU yang tersimpan di ANRI banyak dicari oleh pengguna arsip untuk berbagai kepentingan terutama semasa NU masih menjadi partai politik. Untuk memenuhi ketersedian arsip statis NU dilakukan pengaturan informasi dan fisik arsip untuk menghasilkan sarana bantu penemuan kembali arsip (finding aids) berupa Inventaris Arsip NU 1952-1982. (sa)


Bagikan

Views: 2520