08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Megawati Hadiri Konferensi Internasional Penominasian Arsip Gerakan Non Blok sebagai Memory of the

Megawati Hadiri Konferensi Internasional Penominasian Arsip Gerakan Non Blok sebagai Memory of the

24

Oct 16

Megawati Hadiri Konferensi Internasional Penominasian Arsip Gerakan Non Blok sebagai Memory of the

Presiden Ke-V Republik Indonesia Megawati Soekarno Putri hadir sebagai keynote speaker dalam Konferensi Internasional Penominasian Arsip Gerakan Non Blok sebagai Memory of the World (MoW) di Algiers, Aljazair. Ibu Mega didampingi oleh Anggota DPR RI yang sekaligus sebagai Duta Arsip Rieke Dyah Pitaloka. Indonesia dalam hal ini ANRI bersama Serbia, Aljazair, Sri Lanka dan India sebagai nominator bersama (joint nomination) dalam penominasian arsip GNB sebagai MoW UNESCO.

Kepala Arsip Nasional RI Mustari Irawan dan Kepala Arsip Nasional Aljazair Abdelmadjid Chicki bersepakat untuk bekerja sama dalam acara Konferensi tersebut dan melanjutkan pembicaraan tentang rencana menerbitkan Joint Publication Indonesia - Algeria Relationship 2017.

Dengan Pengajuan arsip GNB sebagai MoW nantinya diharapkan masyarakat mampu mengambil makna dari proses diplomasi internasional yang dilakukan oleh Indonesia bersama negara-negara penggagas Gerakan Non Blok tentang nilai-nilai perdamaian dunia dan kerjasama selatan-selatan.


Bagikan

Views: 1455