08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI

Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI

13

Jan 24

Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di ANRI

Jakarta - 13/01/24, Bimbingan Rohani (Binroh) Kristen Katolik Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) beserta pensiunan berkumpul bersama dengan penuh suka cita pada Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Ruang Serbaguna Noerhadi Magetsari, Gedung C Lantai 2 ANRI. Pada acara ini turut hadir Pelaksana Tugas Kepala ANRI, Imam Gunarto, Sekretaris Utama, Rini Agustiani serta Deputi Informasi dan Pengembangan Sistem Kearsipan, Andi Kasman.

Perayaan Natal 2023 di lingkungan ANRI mengangkat tema yang sama dengan tema Natal nasional yaitu "Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi". Tim penyuluh dari Kementerian Agama Jakarta Selatan turut membantu pelayanan dalam ibadah dan perayaan Natal kali ini.

Pada kesempatan ini Imam menyampaikan bahwa anggota binroh Kristen Katolik ANRI harus bisa menjadi contoh yang baik. Harapan beliau supaya bimbingan rohani yang lain juga bisa lebih aktif karena gedung di ANRI ini adalah milik bersama. “Semoga kemuliaan Allah dan damai sejahtera di bumi sesuai tema Natal tahun ini bisa kita capai," tambah Imam Gunarto.

Pada saat yang sama juga dilaksanakan aksi sosial dengan penyampaian tali kasih dari Binroh Kristen Katolik ANRI kepada putra-putri staf pengamanan, pengemudi dan pramukantor di lingkungan ANRI agar bisa bersama-sama merasakan suka cita Natal.

( UTI )


Foto : Humas ANRI
Penulis : UTI
Editor : Tk

Bagikan

Views: 347