08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Tim Pusat SJIKN ANRI Kunjungan Lapangan ke Dispusda Kota Bekasi

Tim Pusat SJIKN ANRI Kunjungan Lapangan ke Dispusda Kota Bekasi

06

Apr 21

Tim Pusat SJIKN ANRI Kunjungan Lapangan ke Dispusda Kota Bekasi

ANRI, Kota Bekasi (30/3/2021) - Tim dari Pusat Sistem dan Jaringan Informasi Kearsipan Nasional (SJIKN) Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) melaksanakan kunjungan ke Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Dispusda) Kota Bekasi (30/3). Kunjungan tersebut merupakan kunjungan pertama Tim Pusat SJIKN pada tahun 2021.

Kunjungan tersebut dalam rangka menindaklanjuti surat dari Dispusda Bekasi terkait permohonan untuk menjadi anggota Simpul Jaringan Sistem Informasi Kearsipan Nasional (SIKN) dan Jaringan Informasi Kearsipan Nasional (JIKN) ANRI.

Tim SJIKN yang terdiri dari 4 (empat) orang bersama dengan Koordinator Kelompok Substansi Pengembangan Simpul Jaringan, Anak Agung Gede Sumardika tersebut,   diterima langsung oleh Kepala Dispusda Kota Bekasi, Alexander Zulkarnaen beserta jajarannya dan para arsiparis yang ada di lingkungan Dispusda Kota Bekasi.

Dalam sambutannya, Alexander Zulkarnaen berharap bahwa pengelolaan arsip di Kota Bekasi harus semakin baik dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. “Hal ini merupakan kewajiban sekaligus tantangan buat kita di Dispusda untuk bisa hadir dalam masyarakat, yaitu dengan menyajikan informasi arsip yang utuh, original dan berkualitas baik,” jelas Alexander.

Menurut tim dari Pusat SJIKN, harapan dan semangat Kepala Dispusda Kota Bekasi merupakan modal awal bagi calon anggota Simpul Jaringan SIKN dan JIKN, serta dapat dijadikan pemicu semangat bagi semua unsur di lingkungan Dispusda Kota Bekasi, tidak terkecuali para arsiparis.

Dalam kunjungan tersebut, tim dari Pusat SJIKN menyampaikan beberapa hal yang harus dipenuhi bagi Dispusda Kota Bekasi untuk bisa bergabung menjadi Simpul Jaringan dan kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi tentang Simpul Jaringan SIKN dan JIKN. Kepala Dispusda Kota Bekasi beserta jajarannya, termasuk para arsiparis sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. (tj)


Penulis : tj
Editor : Sitty Annisaa

Bagikan

Views: 976