08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP

Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP

02

Feb 23

Tingkatkan Hasil Pengawasan Kearsipan Daerah Wilayah II, ANRI Selenggarakan Workshop TLHP

Bogor – (02/02/2023), Direktorat Kearsipan Daerah II, Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) menyelenggarakan Workshop Tindak Lanjut Hasil Pegawasan (TLHP) dengan mengundang seluruh Lembaga Kearsipan Daerah (LKD) wilayah binaan II yang terdiri dari pulau Jawa dan Sumatera secara hybrid (luring dan daring), bertempat di Hotel Onih Bogor, Jawa Barat dan aplikasi zoom meeting.

Deputi Bidang Pembinaan Kearsipan, Desi Pratiwi dalam sambutannya mengatakan, bahwa sebetulnya nilai pengawasan tahun 2022 mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan tahun 2021. “Sebagai salah satu komponen pembinaan, pengawasan merupakan hal yang sangat penting, kalau dilihat berdasarkan data-data yang ada, hasil pengawasan 2021 dengan 2022, menunjukkan peningkatan yang sangat baik,” ujarnya.

Desi melanjutkan bahwa harapannya nanti setiap LKD wilayah binaan II bisa mendapatkan nilai pengawasan minimal Baik. Oleh karenanya, pada workshop ini akan dibahas mengenai strategi untuk mencapai hal tersebut. “Kita harapkan target hasil pengawasan penyelenggaraan kearsipan mendapatkan nilai minimal Baik, selama Workshop ini kita akan berdiskusi mengenai hal tersebut, agar seluruh provinsi di daerah binaan II dapat mencapainya,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Kearsipan Daerah II, Suminarsih memaparkan bahwa, hasil pengawasan merupakan tolak ukur untuk melihat penyelenggaraan kearsipan yang dilakukan oleh LKD. “Hasil pengawasan menjadi indikator yang menunjukan sejauhmana LKD telah melaksanakan penyelenggaraan kearsipan dengan baik dan benar sesuai ketentuan yang berlaku,” paparnya.

Kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari ini bertujuan untuk meningkatkan nilai pengawasan kearsipan LKD yang terdapat di wilayah binaan II. Pada akhirnya penyelenggaraan kearsipan yang baik merupakan bagian dari usaha dalam menjaga keutuhan NKRI. 

( RNZ/ROZ )


Penulis : RNZ/ROZ
Editor : tk

Bagikan

Views: 553