08.00 WIB - 15.00 WIB
Jl. Ampera Raya No. 7 Jakarta
Logo ANRI

Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI

Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI

05

Feb 24

Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 di Lingkungan ANRI

Jakarta - 05/02/2024, Pusat Data dan Informasi dan Biro Umum Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) menyelenggarakan Uji Coba Implementasi Aplikasi Srikandi Versi 3 bagi seluruh pegawai di lingkungan ANRI. Uji Coba Aplikasi SRIKANDI Versi 3 dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting yang dipandu oleh Arsiparis Mahir, Dwi Anggraita Amirulah.

Ketua Tim Pengembangan SRIKANDI dan Helpdesk Nasional SRIKANDI, Prasetyo Utomo pada sesi materi pengenalan aplikasi Srikandi Versi 3 menyampaikan bahwa aplikasi SRIKANDI Versi 3 saat ini berbasis microservices. Terdapat beberapa penyesuaian proses bisnis kearsipan pada aplikasi SRIKANDI Versi 3, namun proses bisnis kearsipan tersebut tidak jauh berbeda dengan SRIKANDI Versi 2. Pada SRIKANDI Versi 3 terdapat beberapa fitur tambahan yaitu text editor, multiple role/hak akses, multiple sign, notifikasi, serta Application Programming Interface Management untuk kebutuhan integrasi dengan aplikasi lain.

Dalam uji coba implementasi disampaikan juga mengenai materi kesadaran keamanan informasi oleh Pranata Komputer Muda, Tasdik Eko Pramono dan materi pengenalan fitur baru pada Srikandi Versi 3 yang disampaikan oleh Pranata Komputer Terampil, Muhammad Solihin dan Rian Padri. Pada uji coba implementasi Srikandi Versi 3 disampaikan beberapa fitur umum aplikasi Srikandi Versi 3 dan simulasi pada modul user dan selanjutnya sesi diskusi.

Uji Coba Implementasi Aplikasi SRIKANDI ini bertujuan untuk menjadi sarana diskusi, serta pengguna dapat menguji fungsionalitas dasar aplikasi, memastikan bahwa semua fitur utama berjalan dengan baik dan sesuai dengan harapan pengguna.

( AHD )

 


Foto : Pusat Data dan Informasi
Penulis : AHD
Editor : sa

Bagikan

Views: 3402